Teknologi.info -Pokemon GO merupakan game pertama Nintendo dalam format mobile. Secara resmi, game ini baru tersedia di Australia, Selandia Baru dan Amerika. Game yang mengangkat teknologi virtual reality dengan memadukan ketenaran film kartun Pokemon ini memang telah lama dinanti para penggemarnya.
Meski baru dirilis di beberapa negara saja, pada kenyataannya sudah banyak yang mengunduh file APK dari game Pokemon GO meski tidak berada di 3 negara di atas. Bahkan, para pengguna iOS pun turut serta merubah Country Store ke salah satu 3 negara di atas agar bisa memainkannya di perangkat iOS (iPhone). Dengan perlakuan “khusus” ini, tidak heran jika Pokemon GO dengan singkat naik ke top chart game yang paling banyak diunduh. Padahal, pihak Niantic selaku pengembang memiliki alasan tersendiri mengapa permainan ini baru tersedia di 3 negara tersebut; salah satunya agar server tidak overload.
Begitu mewabahnya game Pokemon GO hingga membuat sebagian pengguna ponsel pintar bersedih, terutama bagi pengguna smartphone dengan prosesor Intel seperti pada ponsel cerdas Zenfone milik Asus. Meski file APK bisa diinstall, Pokemon GO tetap tidak bisa dimainkan pada Asus Zenfone.
Ketika ditelusuri penyebab tidak bisa berjalannya Pokemon GO di Zenfone, ternyata pihak developer game memang tidak membuat game untuk running di perangkat Intel yang notabene memiliki basis x86. Pokemon GO baru bisa berjalan lancar pada basis ARM. Kebanyakan prosesor smartphone menggunakan ARM.
Akhirnya, banyak pengguna Zenfone protes ke pihak Asus. Asus memang tidak sepenuhnya “salah” mengingat game ini memang dibuat oleh pengembangnya untuk berjalan pada prosessor dengan basis ARM; bukan chipset x86 seperti Intel. Tidak sedikit juga yang menyalahkan pihak Intel.
Saking ngebet-nya, para pengguna smartphone berprosesor Intel sampai membuat petisi di change.org. So, jika Anda salah satu pengguna yang ingin “mendesak” pihak developer Niantic, jangan lupa untuk turut serta menyampaikan petisi Anda di sana.
UPDATE:Â Download APK Pokemon Go versi terbaru agar bisa dimainkan di Asus Zenfone (atau ponsel Intel lain)