28.6 C
Banjarmasin
Kamis, April 25, 2024

Daftar Kamera Beresolusi Besar Terbaik di Android Smartphone

Teknologi.info – Kecanggihan kamera smartphone saat ini memang meningkat sangat pesat jika dibanding seri-seri awal ponsel berkamera. Tidak hanya pada teknologi yang digunakan, juga pada resolusi besar dan hasil foto yang menakjubkan. Bagi yang hobi selfie, tentu keberadaan kamera pada sebuah ponsel merupakan suatu keharusan. Bagi yang suka traveling juga sangat terbantu dengan adanya kamera di ponsel Androidnya.

Ada banyak ragam pilihan kamera di smartphone Android. Resolusi yang disematkan pun sudah seperti kamera DSLR profesional. Dalam daftar kali ini, kesemua kamera memiliki resolusi sedikitnya 13 Mega Pixels (MP). Mengenai harga, tentu sangat bervariasi mengingat selain kamera, masih ada faktor lain yang mempengaruhi seperti merk, material, prosessor dan lain-lain.

Akan tetapi, bagi yang memang suka dengan kamera di ponsel cerdas, umumnya mereka tidak mempermasalahkan harga. Mereka hanya ingin hasil foto yang menakjubkan. Berikut kami sajikan daftar 5 ponsel pintar bersistem operasi Android dan memiliki kamera terbaik beresolusi tinggi:

1. Sony Xperia M5

Sony Xperia M5

Ponsel cerdas yang dirilis pada September 2015 lalu menyematkan kamera berkekuatan 21 MP lengkap dengan fitur auto focus dan LED Flash. Kamera sekunder tidak kalah sadis; yakni 13 MP.

2. Huawei Honor 7i

Huawei Honor 7i

Smartphone yang dirilis Agustus 2015 silam ini memiliki kamera depan dan belakang dengan kekuatan sama, yaitu 13 MP, auto focus, dan LED flash dual tone. Sayang, ponsel pintar jenis ini belum dipasarkan di Indonesia.

3. HTC One E9+

HTC One E9 Plus

Vendor dari Taiwan ini juga memiliki smartphone yang terbilang cukup ekstrim untuk fitur kamera. Sebut saja kamera utama beresolusi 20 MP dan kamera sekunder 13 MP.

4. Sony Xperia C5 Ultra Dual

Sony Xperia C5 Ultra Dual

Kembali Sony masuk jajaran ponsel dengan kamera terbaik dengan seri Xperia C5 Ultra Dual-nya. Sama dengan Huawei, smartphone ini menggunakan kekuatan lensa 13 MP untuk kamera belakang dan depannya.

5. Lenovo Vibe X2 Pro

Lenovo Vibe X2 Pro

Lenovo terkenal dengan kapasitas baterai yang besar. Namun, di seri Vibe X2 Pro ini, kamera yang disematkan juga tergolong cukup mumpuni dalam mengakomodasi kebutuhan pengemar fotografi melalui ponsel. Mengusung resolusi 13 MP untuk kedua kameranya lengkap dengan layar Full HD-nya.

Yang mana smartphone berkamera terbaik pilihan Anda?

Jimmy Ahyari
Jimmy Ahyari
Seorang Apoteker yang menyukai dunia internet dan teknologi.
Artikel Lainnya
Sudah Baca Ini?