Teknologi.info – Akibat tersandung peraturan terkait konten lokal beberapa tahun yang lalu, Apple belum menjual produk smartphone mereka di Tanah Air. Namun kini, sepertinya ada angin segar bahwa iPhone akan kembali didistribusikan secara resmi dengan mengandeng Smartfren sebagai operator seluler. Seperti “kicauan” akun resmi Smartfren di @smartfrenworld beberapa waktu yang lalu:

Meski demikian, belum ada informasi lebih lanjut dari Smartfren. Pihak Smartfren hanya menginfokan jika pre-order akan dibuka mulai tanggal 24 Maret 2017.
“Operator seluler yang menjadi mitra resmi Apple saat ini baru Smartfren saja” ungkap Head of Public Relations, Ciba Gangga dari Smartfren Telecom.

Semenjak 2015, perusahaan dari Cupertino ini tidak bisa memasarkan Apple iPhone karena regulasi yang berhubungan dengan TKDN (Tingkat Kandungan Dalam Negeri) yang mengharuskan semua device yang berjalan di frekuensi 4G wajib mempunyai kandungan lokal minimal 30%. Saat ini, Apple telah membangun investasi berupa pusat penelitian sebagai mekanisme agar syarat TKDN terpenuhi.
Bagaimana animo masyarakat di Indonesia terhadap iPhone 7 dan iPhone 7 plus resmi ini? Kita lihat saja perkembangannya minggu depan 😉