28.6 C
Banjarmasin
Jumat, April 26, 2024

Bercasing Kayu, ZUK Z1 Sandalwood Resmi Dirilis

Teknologi.info – ZUK Z1 selaku perusahaan smartphone asal negeri tirai bambu merilis ponsel cerdas dengan desain cukup nyentrik; casing yang berbalut kayu! Bukan corak, namun benar-benar dari kayu. Ponsel pintar ini diberi nama ZUK Z1 Sandalwood.

Munculnya smartphone bercasing kayu ini ternyata menarik banyak kalangan yang mengatakan bahwa desain ZUK Z1 Sandalwood terlihat lebih elegan. Di Cina, ponsel cerdas ini dijual sekitar 250 USD atau 3,3 juta Rupiah.

Bagaimana dengan spesifikasi ZUK Z1 Sandalwood? Smartphone ini menggunakan sistem operasi yang disebut Cynogen OS versi 12.1 (memiliki basis dasar Android Lollipop 5.1). Dengan panjang diagonal layar sentuh IPS 5,5 inci mampu menampilkan resolusi full HD (1920 px X 1080 px). Gambar akan semakin jelas berkat densitasnya yang mencapai 401 PPI (Pixels per Inch). Tidak diketahui pasti apakah layarnya dilindungi merek sekelas Dragontrail atau Gorilla Glass.

Performa ponsel pintar ZUK Z1 Sandalwood cukup berkelas. Berbekal chipset dari Qualcomm Snapdragon 801 MSM 8974AC dan prosesor QuadCore Krait 400 2,5 GHz ditambah RAM 3 GB serta dukungan grafis dari Adreno 330 akan membuat smartphone ini tidak kalah dengan merek-merek dunia lainnya.

Di bagian fotografi, ponsel cerdas yang mempercayakan pengolahannya pada Lenovo ini membawa kamera utama 13 MP autofocus dan -tidak tanggung-tanggung- 2 lampu LED sebagai penerangnya. Sensor CMOS yang digunakan juga berkelas; Sony IMX214 (f/2.0). Kamera sekunder pendukung video call dan selfie juga tidak kalah hebat; 8 MegaPixels dengan OmniVision Sensor. Jauh lebih dari kata cukup untuk keperluan selfie.

Kapasitas penyimpanan internalnya juga cukup besar, yaitu 64 GB. Inipun masih bisa ditambah lagi dengan kartu memori bertipe microSD. Tidak hanya memori yang besar, kapasitas baterai pun diluar rata-rata smartphone kebanyakkan, yakni 4100 mAh. Salah satu bentuk ancaman dari sekelas “ponsel cina” jika masuk ke Indonesia. Tidak heran jika nama besar Lenovo ada dibelakang proses pembuatan smartphone ini.

Untuk konektivitas, smartphone ini sudah mendukung 4G LTE ditambah kemampuan NFC, Bluetooth, WiFi, GPS dan tentu saja 3G+. Hal menarik lainnya adalah, kemampuan pengisian daya baterai yang cepat (Fast Charger). Seperti dikutip dari GSM Arena (14/03/2016) mengatakan bahwa tidak diketahui pasti status penjualan smartphone ini; apakah khusus di Cina saja atau akan didistribusikan secara global.

Jimmy Ahyari
Jimmy Ahyari
Seorang Apoteker yang menyukai dunia internet dan teknologi.
Artikel Lainnya
Sudah Baca Ini?