28.6 C
Banjarmasin
Kamis, April 25, 2024

Miitomo: Game Smartphone Pertama Nintendo Akan Segera Dirilis Bulan Maret Ini

Teknologi.info – Nintendo sebagai salah satu developer game terkenal di dunia akan melakukan inovasi terbaru. Sebagaimana informasi yang didapat dari akun Twitter resmi Nintendo yang dipimpin oleh Tatsumi Kimishima ini, game smartphone teranyar tersebut bernama Miitomo.

Miitomo sendiri adalah game yang bergenre social life layaknya The Sims. Gamer berperan sebagai Mii dan dapat mendandani karakter tersebut sesuai dengan kepribadian masing-masing. Walaupun berformat game, aplikasi ini akan lebih mirip seperti aplikasi chatting nantinya.

Sejak diperkenalkan pada Oktober 2015, pada awalnya Miitomo dikabarkan akan diluncurkan pada akhir tahun 2015. Akan tetapi setelah berbulan-bulan tiada kabar, ternyata perilisan game ini dimundurkan hingga tahun 2016. Untuk perilisan di wilayah Jepang sendiri akan dilakukan pada tanggal 17 Maret 2016 dan masih belum diketahui untuk wilayah lainnya.

Game smartphone pertama dari Nintendo ini dapat diunduh untuk platform Android dan iOS. Para gamer mulai bisa mendaftar pada tanggal 17 Februari yang lalu hingga paling lambat 16 Maret mendatang. Pendaftaran bisa melalui email, akun Facebook, Twitter, serta ID Nintendo Network. Pihak Nintendo mengatakan bahwa akan memberikan hadiah khusus bagi mereka yang mendaftar di dalam rentang waktu tersebut.

Sudah mendaftar Miitomo, belum?

Artikel Lainnya
Sudah Baca Ini?