Teknologi.info – Setelah pada tanggal 29 Juli 2016 Microsoft secara resmi mengakhiri penawaran upgrade Windows 10 gratis bagi pemilik perangkat yang menggunakan Windows 8.1 dan Windows 7. Maka pada tanggal 2 Agustus 2016, Microsoft memberikan update pertama dengan tema edisi ulang tahun Windows 10 (Anniversary Update). Update tersebut ada perbaikan dan peningkatan untuk Cortana, Windows Ink, ekstensi Microsoft Edge dan fitur-fitur baru lainnya.
Jika perangkat anda sudah melakukan upgrade ke Windows 10 segera lakukan update dalam beberapa minggu secara gratis. Pastikan perangkat sudah siap untuk update dengan menyediakan minimal 2GB RAM untuk jalannya sistem operasi. Untuk versi 32 bit dibutuhkan 16GB ruang penyimpanan, sedangkan versi 64 bit memerlukan 20GB. Lalu nyalakan fitur pembaruan otomatis, jadi update langsung diunduh.
Menurut NetMarketShare sebuah website dari Net Applications yang menampilkan statistik internet, menyatakan Windows 10 kini ada di satu dari lima komputer di dunia. Selain itu, Windows 10 mendapatkan pangsa pasar sebanyak 21,1 persen di pasar sistem operasi untuk komputer desktop per bulan Juli. Ini naik dari 19,1 persen di bulan Juni dan 17,4 persen di bulan Mei.
Tapi Windows 10 belum bisa mengalahkan eksistensi Windows 7 yang masih banyak dipakai pengguna. Sebanyak 47 persen alias 600 juta perangkat masih menggunakan Windows 7, sehingga menjadi yang pertama. Selanjutnya di urutan kedua ialah Windows 10, ketiga Windows XP dengan 10,1 persen, dan keempat Windows 8.1. Total ada 1,3 miliar perangkat yang memakai sistem operasi Windows.
Windows pun masih menjadi penguasa pasar sistem operasi dengan 89,7 persen pada bulan Juli. Sedangkan kompetitornya Apple dengan Mac OS X hanya 7,8 persen.
Demi meningkatkan pengguna Windows 10, Microsoft pun menawarkan upgrade gratis dengan menggunakan teknologi bantu khusus. Hal ini diumumkan setelah upgrade di tanggal 29 Juli berakhir dan masih banyak pengguna yang belum berpindah ke Windows 10. Penawaran ini masih ada dan segera lakukan bagi anda yang berminat. Untuk informasi selanjutnya cek di sini.